Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad Hadiri Launching Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Kampung di Balai Kampung Tanggulangin


Punggur - Rapemda 92,8 FM, Gunakanlah bantuan dana dari pemerintah ini dengan sebaik-baiknya, jangan dipergunakan untuk hal-hal yang tidak bermanfaat. Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad pada acara Launching Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Kampung Tahun Anggaran 2021 yang berlangsung di Balai Kampung Tanggulangin Kecamatan Punggur Jumat 12 Maret 2021.

Bupati mohon maaf kepada warga yang belum mendapatkan bantuan ini mengingat situasi dan kondisi yang ada saat ini pemerintah tengah konsentrasi pada musibah yang melanda dunia termasuk di Indonesia bahkan di Lampung Tengah yaitu adanya wabah virus corona. Terkait adanya informasi yang ada bahwa kebijakan-kebijakan yang diambil oleh pemerintah selalu dianggap salah dan tidak tepat sasaran serta tidak memiliki rasa keadilan hal itu tidak benar. "Untuk itu Bupati Musa Ahmad mohon maaf dengan segala keterbatasan yang ada pada saat ini, hanya inilah yang mampu kita berikan kepada warga masyarakat yang bener-benar membutuhkan bantuan dan berhak menerima bantuan ini," Ujar Musa.

   

Bantuan ini gunakanlah untuk usaha, Musa berharap tidak lagi menerima akan tetapi justru membantu yang lain karna usahanya telah berhasil. Satu harapan Bupati Lampung Tengah yaitu jangan pernah berhenti untuk berbuat kebaikan dan suka menolong, terkait di masa pandemi saat ini kita harus sama-sama bahu-membahu bagaimana kita bisa menekan penularan wabah virus corona ini, yaitu dengan cara protokol kesehatan ya tetap harus dijaga, pakai maskernya cuci tangannya dengan sabun dan tetap jaga jarak. Turut hadir dalam acara tersebut anggota DPRD Provinsi Lampung Midi Iswanto, beberapa Kepala OPD dan Perwakilan BRI Cabang Lampung Tengah. (Diskominfo Kabupaten Lampung Tengah)